Kafilah Aceh Unjuk Kebolehan di Ajang MTQ Korpri Nasional VII
Setelah pegelaran prosesi pembukaan MTQ Korpri VII di Lapangan Upacara Kantor Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah, Senin (4/11/2024) oleh Wapres Gibran. Kafilah Aceh secara resmi mulai tampil di ajang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Korpri Nasional VII yang berlangsung di Palangkaraya Kalimantan Tengah, sejak Selasa, 5 November 2024. Pembukaan KORPRI ini juga dihadiri oleh Plh Asisten Administrasi Umum Sekda Aceh Abdul Qahar dan didampingi Kepala Dinas Syariat Islam Aceh Zahroel Fajri

MTQ Korpri Nasional VII diikuti oleh peserta dari berbagai provinsi dan kementerian, serta lembaga pemerintah lainnya di seluruh Indonesia. Acara ini tidak hanya sebagai ajang kompetisi, tetapi juga sebagai sarana silaturahmi dan penguatan nilai-nilai keislaman di kalangan aparatur sipil negara (ASN). Kafilah Aceh tampil di beberapa cabang lomba. Kepala Bidang Pelayanan Penunjang Korpri Badan Kepegawaian Aceh Muhadi, selaku Sekretaris Kafilah MTQ Korpri Aceh menjelaskan, mulai hari ini beberapa cabang sudah diperlombakan.
Cabang yang diperlombakan hari ini adalah Makalah Ilmiah Qur’an, yang digelar di Aula Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Kalimantan Tengah. Kafilah Aceh yang mengikuti cabang ini adalah Zarkasyi (pria) dan Fathayatul Husna (wanita) cabang ini
Selanjutnya, Ely Silviani menjadi wakil Aceh di cabang Tilawah Qur’an kategori wanita. Lomba ini dihelat di Aula Jayang Tingang komplek Kantor Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah.
Cabang Kaligrafi Lukis Kontemporer, digelar di Aula Islamic Center komplek Masjid Raya Darussakam Kota Palangka Raya. Pada cabang ini, Kafilah Aceh diwakili oleh Hirman Lutfi (pria) dan Puteri Insyirah Rukmana (wanita).
Aula Inspektorat Provinsi Kalimantan Tengah menghelat cabang Tartil kategori pria. Fudhail Zubairy menjadi wakil Aceh pada lomba ini, sedangkan kategori wanita akan digelar besok (Selasa, 6/11) di lokasi yang sama.
Cabang Hafalan Surah Ali Imran digelar di Aula Bapenda Provinsi Kalimantan Tengah. Muhadar (pria) dan Mahliawati (wanita) menjadi wakil Aceh di cabang ini.
Sementara itu, cabang Hafalan Surah An-Nisa dihelat di Aula Bapenda Provinsi Kalimantan Tengah. Kafilah Aceh diwakili oleh M Syukri Adly (pria) dan Yusniar (wanita).
Cabang Hafalan 7 Surah Pilihan kategori wanita digelar di Aula BapedaLitbang Provinsi Kalimantan Tengah. Kafilah Aceh diwakili oleh Dahlelawati. Sedangkan kategori pria akan dilaksanakan pada Rabu (6/11).
Cabang Hafalan Juz 30 kategori wanita berlangsung di Aula DPMD Provinsi Kalimantan Tengah. di karegori ini Aceh diwakili oleh Ajamunzalifah. Sedangkan kategori pria akan dilaksanakan pada Kamis (7/11).
Di cabang Hafalan Surah Al-Baqarah kategori wanita, Kafilah Aceh diwakili oleh Aminah. Cabang ini dihelat di Aula BapedaLitbang Provinsi Kalimantan Tengah. Sedangkan kategori pria akan dihelat pada Kamis (7/11).
MTQ Korpri Nasional VII ini akan berlangsung selama beberapa hari ke depan, dan pemenang dari setiap kategori akan diumumkan pada malam penutupan. Kafilah Aceh akan terus berjuang di berbagai cabang lomba yang diikuti, dengan harapan bisa membawa pulang prestasi yang membanggakan bagi Aceh.
Dengan semangat persaudaraan dan kebersamaan, MTQ Korpri VII Nasional ini juga menjadi momen untuk memperkuat ikatan ukhuwah Islamiyah di antara ASN dari seluruh penjuru Indonesia. Ajang ini tidak hanya tentang kompetisi, tetapi juga tentang semangat kebersamaan dan dedikasi untuk menjadikan Al-Quran sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari.

Muhadi menegaskan, official Kafilah Aceh hadir untuk selalu mendukung dan membantu berbagai kebutuhan para Kafilah selama MTQ Korpri VII dihelat di Palangka Raya.
“Insya Allah, kita akan terus mendukung dan membantu segala kebutuhan Kafilah Aceh, baik kebutuhan pra, saat lomba dan pasca lomba. Alhamdulillah, hingga hari kelima kita berada di Palangka Raya, seluruh Kafilah Aceh dalam kondisi sehat wal afiat dan siap bertanding,” ujar Muhadi.